Mengenal Roster/Kerawangan di Berbagai Negara

Roster atau kerawangan populer di berbagai negara tropis seperti Indonesia. Selain sebagai dekorasi, berbagai jenis roster juga punya banyak fungsi yang bermanfaat untuk kita. Uniknya, masing-masing negara punya versi rosternya sendiri. Inilah lima contoh roster kerawangan berbagai negara di berbagai penjuru dunia.

 

  1. Jepang
Contoh sudare

Contoh sudare (Sumber: Wikimedia Commons)

Jepang adalah negara yang sudah punya teknologi untuk menghalau sinar matahari sejak dulu. Benda itu bernama sudare. Sejak abad ketujuh dan kedelapan, sudare banyak dipakai menghalau sinar matahari dan memberi bayangan di ruangan. Selain itu, sudare juga punya fungsi penting lainnya, yakni ventilasi. Sudare mirip kerai bambu atau tirai bambu yang ada di Indonesia. Cara pakainya juga mirip, yaitu menggantungkannya di pintu atau jendela. Sehingga, bisa dilipat atau digulung juga.

  1. Brazil

Roster asli buatan Brazil namanya cobogó. Pembuatan cobogó sejak tahun 1920. Alasannya, para insinyur saat itu merasa perlu bahan bangunan yang berfungsi menghalau sinar matahari dan ventilasi. Mereka pun menciptakan cobogó dari bahan beton dan batako. Seiring berjalannya waktu, bahan lain juga dipakai. Contohnya, keramik.

  1. India
Indian Breezeblock Jali

Contoh jali (Sumber: Carol Mitchell via Flickr)

Jali atau jaali adalah bagian dari arsitektur India sejak abad kesebelas. Jali sendiri memiliki bahan dasar batu. Kemudian, cara membuatnya yaitu memberi lubang-lubang pada batu dan memahat bentuknya. Awalnya, desainnya memakai kaligrafi maupun bentuk geometri. Namun, perkembangan teknologi memungkinkan ukiran-ukiran bentuk tanaman. Selain itu, bahan lain seperti kayu juga populer. Penggunaan jali banyak pada arsitektur Hoysala, arsitektur khas Hindu dari Kerajaan Hoysala.

  1. Negara-negara Arab

Struktur kayu berlubang-lubang dan bermotif indah ada di muxarabi atau mashrabiya, yaitu ruang yang dihiasi kayu bermotif itu. Seperti roster, mashrabiya punya banyak fungsi. Di antaranya adalah ventilasi, juga memberi bayangan sinar matahari. Selain itu, menjaga privasi penghuni ruangan.

  1. Amerika
Breeze Block America

Contoh breeze block (Sumber: AMCSviatko via Flickr)

Breeze block di Amerika terinspirasi dari cobogó. Breeze block ini populer mulai 1950an sampai 1970. Pemasangan breezeblock macam-macam, misalnya di teras, balkon, atau tangga. Fungsinya untuk menjaga privasi penghuni, dan menjaga lorong rumah tetap sejuk.

 

Begitulah, Sobat Mukura, roster atau kerawangan yang terbukti bermanfaat di berbagai penjuru dunia.